Wednesday, 5 November 2014

Mencegah Google Translate Menejermah Seluruh atau Sebagian Halaman Web

Untuk Anda para webmaster yang menginginkan halaman web Anda tidak ingin dapat diterjemah Google Terjemahan (Google Translate) untuk seluruh halaman web, Anda dapat menambahkan tag meta ke file HTML Anda, lokasinya di antara tag <head>...</head>.

<meta name="google" value="notranslate">

Tetapi jika hanya sebagian teks yang tidak ingin diterjemahkan, Anda dapat menambahkan class nontranslate pada teks yang diapit oleh tag terkait, misalnya tag <span>. 

<span class="nontranslate">Teks...</span>

Untuk diketahui ada beberapa teks yang tidak bisa diterjemahkan karena mengandung arti lain, seperti alamat email, nama orang, nama jalan - kota. Untuk itu perlu modifikasi tag seperti yang dijelaskan di atas.

Tentang Google Tranlsate
Google translate merupakan layanan terjemahan instan dan gratis dari Google. Mendukung 80 bahasa, tersedia untuk aplikasi Android, iOS dan web. Hasil terjemahan cukup akurat namun tetap dibutuhkan analisa ulang untuk hasil terjemahan. Google translate dapat menerjemahkan dokumen.

Referensi tulisan:
  1. Informasi umum untuk para webmaster; ditulis oleh: Tim Google Translate, support.google.com, diakses 06 Nopember 2014.

No comments:

Post a Comment