Saturday, 27 September 2014

Cara Mengaktifkan Private Browsing di Firefox, IE dan Chrome

Mengaktifkan private browsing berarti Anda tidak ingin riwayat penelusuran, sesi, cookie dan data login Anda direkam Firefox, Internet Explorer dan Google Chrome. Private browsing perlu dilakukan jika menggunakan komputer umum yang pemakainya berganti-ganti agar aktivitas yang Anda dilakukan di browser hilang ketika browser ditutup.

Karena jika tidak, besar kemungkinan akun yang Anda aktifkan disalahgunakan. Contohnya Anda mengakses Facebook dan lupa untuk log out sementara saat login Anda mencentang "Biarkan saya tetap masuk", maka meskipun browser telah ditutup dan jika dibuka kembali maka akun Facebook tetap dalam status telah login. Itu karena Facebook menggunakan cookie yang bisa membuat akun Facebook tetap dalam keadaan login dalam jangka waktu lebih lama, misalnya satu minggu.

Syukur-syukur yang mendapati akun Anda tidak menulis status yang macam-macam dan mengklik log out. Tetapi jika ditemukan orang yang "bermasalah", siap-siap kronologi Anda ditulis status tak patut. Maka solusi terbaik adalah mengaktifkan private browsing.

Untuk Firefox:
- Dari menu (di pojok kanan atas) > New Private Window.


Google Chrome
- Dari menu di pojok kanan atas > Jendela penyamaran baru


Internet Explorer
- Dari menu pengaturan di pojok kanan atas (ikon roda gigi) > Safety > InPrivate Browsing


^Baca juga: Cara mengganti tema Google Chrome.

No comments:

Post a Comment